2. Menjauhi Hawa Nafsu
Dalam 2 Timotius 2:22 jelas sekali dikatakan untuk menjauhi segala nafsu
orang muda. Segala keinginan untuk memenuhi hawa nafsu hanyalah
membawa kepada kebinasaan. Hawa nafsu akan terus menyerang
kehidupan anak-anak muda. Oleh karena itu setiap keinginan yang muncul
haruslah diserahkan kepada Yesus Tuhan. Tidak setiap keinginan harus
dimiliki saat itu juga atau bahkan ada keinginan-keinginan tertentu yang
harus ditolak karena tidak sesuai dengan FirmanNya.
“Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan
keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa,
melainkan dari dunia. ” 1 Yoh 2:16
Mintalah kepadaNya agar Dia memberi kekuatan untuk dapat menolak
setiap hawa nafsu yang ada.
Berjalanlah sesuai dengan Firman Tuhan, dan tetap setia dalam setiap
langkah yang diambil baik dalam pergaulan maupun aktifitas apapun.
Hidup di dalam kasih Tuhan dan tetap memelihara damai di dalam
kehidupan kita.
3. Menjadi Teladan